article-image

Sumber Gambar: https://www.pexels.com/id-id/foto/kacang-coklat-209345/

Baca Juga

Sebagai kelompok kacang-kacangan terpenting kedua setelah kedelai, kacang tanah memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Kandungan antioksidannya dapat mencegah serangan kanker dan serangan jantung, kadar proteinnya lebih tinggi dari telur, susu, serta daging dan banyak manfaat lainnya, sehingga kacang tanah dapat menjadi alternatif makanan sehat yang baik untuk keluarga. Nah, mari kita simak bagaimana cara membudidayakan kacang tanah di polybag. Selamat membaca Sobat Tania!

Kacang tanah cocok di tanam di dataran rendah dengan rentang suhu 25-32°C, kelembaban 65-75%, dan terkena sinar matahari penuh. Berikut tahap-tahap yang harus dilakukan dalam budidaya kacang tanah di polybag:

Penyemaian

Tahap penyemaian, meliputi:

  1. Rendam benih kacang tanah dalam air hangat selama beberapa menit untuk merangsang perkecambahan kacang tanah
  2. Ambil kapas dan rendam di air hangat untuk menghilangkan zat kimia dalam kapas
  3. Kemudian, simpan kapas basah di wadah semai (contohnya baki) lalu letakkan benih kacang tanah di atas kapas dan beri sedikit air
  4. Letakkan di tempat teduh namun masih menerima sinar matahari
  5. Cek kelembaban kapas setiap hari dan beri air secukupnya jika kapas mulai kering
  6. Tunggu beberapa hari hingga benih berkecambah dan siap tanam
  7. Penanaman Kacang Tanah dalam Polybag/Pot
  8. Siapkan media tanam tanah dan pupuk kandang/kompos
  9. Campurkan tanah dan pupuk kandang/kompos secara merata
  10. pH media tanam yang baik untuk kacang tanah berada dalam rentang 6-6,5
  11. Masukkan campuran media tanam ke polybag/pot dengan ketinggian minimal 30 cm
  12. Tanam benih yang telah berkecambah dengan kedalaman sekitar 3 cm
  13. Letakkan polybag/pot pada tempat yang relatif teduh namun masih menerima banyak sinar matahari

Penyiraman

  • Siram secara teratur pada pagi dan siang hari untuk memastikan media tanam tetap lembap
  • Kurangi frekuensi penyiraman pada saat tanaman berbunga, karena penyiraman berlebih dapat mengganggu penyerbukan
  • Jangan sampai menyebabkan air tergenang saat penyiraman

Pemupukan

Pemupukan nitrogen tidak perlu dilakukan karena kacang tanah termasuk ke dalam kelompok legum yang dapat menyuplai kebutuhan nitrogennya sendiri melalui proses nitrifikasi Namun jika ingin media tanam lebih gembur, tambahkan fosfat sebanyak 2 sendok atau sesuai dosis yang direkomendasikan pada tiap polybag/pot sebelum tanam

Perawatan Lain

  • Lakukan penyiangan pada gulma atau tanaman pengganggu lain
  • Setelah tanaman berumur 28 hari atau tinggi mencapai 20 cm, longgarkan tanah di sekitar tanaman untuk membantu kacang tanah berkembang dan menghasilkan panen yang optimal

Pemanenan

Kriteria penentuan saat panen kacang tanah adalah sebagai berikut:

  • Tanaman berumur 85-110 hari tergantung varietas
  • Sebagian besar daun menguning dan gugur
  • 85% bagian batangnya sudah rebah
  • Batang mulai mengeras
  • Biji kacang sudah terisi penuh
  • Kulit polong cukup keras dan bewarna kehitam-hitaman

Cara memanen kacang tanah cukup mudah, cukup dengan mencabut batangnya hingga kacang pada bagian akarnya tercabut pula. Selanjutnya, petik kacang dan kumpulkan dalam wadah.

Bagaimana? Cukup mudah kan menanam kacang tanah? Untuk mengetahui cara budidaya kacang tanah secara lebih rinci, Sobat Tania bisa menggunakan fitur Budidaya di Aplikasi Dokter Tania. Dengan fitur Ini, cara budidaya kacang tanag bisa dipahami lebih mudah dan menghasilkan panen yang melimpah. Selamat mencoba Sobat Tania!

Ingin tingkatkan panen? Download aplikasi Dokter Tania sekarang
Lihat Referensi