article-image

Sumber Gambar: Calum Lewis on Unsplash

Halo sobat tania, kembali lagi dengan dr.Tania yang kali ini akan membagikan tips untuk membasmi hama yang ada pada tanaman dirumah dengan bahan – bahan yang tersedia disekitar rumah. Sobat tania sudah mulai penasaran bukan ?

1. Bawang Putih Jika sobat tania menemukan hama penggerek yang menyerang bagian tanaman, bawang putih menjadi salah satu solusi yang dapat digunakan. Cukup buat saja larutan bawang putih dengan konsentrasi sekitar 10% dengan penyemprotan dilakukan selama 2 minggu satu kali. Bawang putih bekerja sebagai insektisida alami karena mengandung senyawa kimia sulfur yang berbau tidak sedap.

2. Sabun Sabun termasuk salah satu bahan yang dapat digunakan sebagai insektisida alami termasuk kedalam golongan kimia saponin. Saponin dalam sabun berasa pahit dan bersifat sebagai astrigen sehingga mempengaruhi perilaku makan, pertumbuhan dan serangga. Untuk pembuatan insektisida yaitu mencampurkan 1 sendok makan sabun cair khususnya sabun cuci piring dengan 1 mangkok minyak goreng, setelah tercampur dengan rata maka dicampurkan kembali dengan 1 gelas air.

3.Serai Wangi Serai wangi yang sering digunakan oleh ibu – ibu di rumah tangga dapat berfungsi sebagai pembasmi hama khusunya ulat pada tanaman sawi. Serai wangi memiliki kandungan sitral, sitronelal, geraniol, sitronelol, nerol, dan farnesol yang dapat menghambat pertumbuhan larva, jika larva terkena ekstrak serai akan mengakibatkan larva menjadi tgelisah dan tidak ingin makan sehingga jika dibiarkan akan mati. Pembuatan ekstrak dilakukan dengan mencuci 80 gram serai, setelah itu dikeringkan kemudian dihaluskan Bersama dengan air sebanyak 50ml, setelah itu direndam selama 24 jam. Kemudian disaring.

Nah sudah tahukan bahwa kita bisa memanfaatkan bahan-bahan yang di dapur kita, jadi tidak ada alasan lagi nih sobat tania untuk tidak mulau bercocok tanam sekarang.

Ingin tingkatkan panen? Download aplikasi Dokter Tania sekarang